10 TAHUN 910NINETEN GELAR 1 DEKADE RUN

10 TAHUN 910NINETEN GELAR 1 DEKADE RUN
Tangerang, 27 Oktober 2024 – 910Nineten merayakan ulang tahun ke-10 dengan menyelenggarakan acara 910Nineten 1 Dekade Run. Sebuah bentuk syukur atas pencapaian selama sepuluh tahun dan dedikasi terhadap perkembangan olahraga lari di Indonesia. Perhelatan ini diadakan pada 27 Oktober 2024 di ICE.
Kegiatan Fun Run ini juga merupakan apresiasi 910Nineten terhadap komunitas lari yang telah mendukung perjalanan merek lokal ini selama satu dekade. Mulai pukul 05.00 pagi kemeriahan dan antusiasme peserta tampak terlihat melakukan persiapan dan pemanasan ringan. Suasana penuh semangat dan keceriaan menjadikan Fun Run ini sebagai salah satu agenda yang paling dinantikan tahun ini.
Turut dihadiri oleh atlet kebanggan Indonesia, yaitu Sudirman Hadi (Juara 3, Lari 100 meter Putera PON 2024), Gifty Virgio Reagusta (Juara 3, Lari 5.000 meter Puteri PON 2024). Komunitas lari turut serta memeriahkan acara ini, di antaranya: Pamulang Runners, Omniatrn, Turu Runners, RTC Runners, 910 Runners, Freelectic Tangerang, PLDB Running, Kangguru Runners, Ciputat Runners, F45 Gading Serpong, LDB Running, Lari Ngaprak, Bogor Barat Youth Run, Pelan Tapi Running.
Pada perhelatan ini 910Nineten mengeluarkan varian Sepatu yaitu Haze Strike Pro dan Haze Femme untuk kebutuhan Spesialis running pendek/ Short Distance 5-10k, memiliki karakteristik power lightweight. Haze Strike Pro dan Haze Femme untuk runners yang ingin mencoba sensasi berlari cepat pada Interval/ tempo run yang membutuhkan sepatu ringan dan responsif. sehingga untuk menunjang itu, telah disematkan teknologi upper yang sangat ringan, stretch dan breathable.
Acara ini terselenggara dan didukung oleh: Sinarmas Land, Bethsaida Hospital, Siloam Hospital, Kahf, Batugin, Quacker Oats, Nutrisari, Yava (Energy Bar), Bodymax, F45 Training, Isoplus, TBD Eyewear, Jaksole, HLSPORT,Giggly Coco, Entrasol, serta 910 Runners. Menjadikan Fun Run ini sebagai salah satu agenda yang paling dinantikan tahun ini.
Melalui inovasi produk yang berkelanjutan, 910Nineten berkomitment untuk terus mendukung komunitas lari dan atlet Indonesia, serta terus menghadirkan produk berkualitas dan kekinian sesuai dengan kebutuhan pelari.
Tentang 910Nineten 910Nineten merupakan brand sepatu lokal Indonesia yang terus berinovasi dan berkomitmen hadirkan produk berkualitas untuk olahraga dan aktivitas lari. Melalui riset dan inovasi berkelanjutan, 910Nineten terus mendukung para atlet dalam meraih podium di berbagai ajang olah raga bergengsi dunia #LocaltoGlobal.
Tag:
Posting Lama Kembali ke News